Aksi Gila Youtuber Untuk Mendapat Banyak ‘Viewers’ Ini Berujung Maut

    322

    Aksi Gila Youtuber Untuk Mendapat Banyak ‘Viewers’ Ini Berujung Maut – Menjadi seorang orang yang dikenal di sosial media merupakan kesenangan tersendiri bagi banyak orang, dan tidak sedikit juga menjadi terkenal di sosmed dapat menghasilkan pundi-pundi uang. 

    Seperti youtuber asal negara Paman Sam (AS) ini, mereka melakukan aksi heroik untuk di post di youtube agar banyak yang menonton dan berharap dapat menghasilkan uang dari itu.

    Sepasang kekasih yang bernama Monalisa dan Pedro ini merupakan youtuber, yang memiliki konten “prank” atau lelucon yang diunggah ke youtube dan mereka menguploadnya hampir setiap hari.

    Namun pada video terakhirnya, Pedro Mencoba meyakinkan monalisa untuk menembaknya dari jarak 3 meter dengan sebuah pistol Desert Eagle berkaliber 50mm.

    Dan untuk menahan peluru itu, Pedro menggunakan buku setebal 3.6cm pada dadanya, dan Pedro kemudian memperlihatkan kepada kekasihnya bahwa ada buku yang berukuran sama yang telah diuji coba, dan pada sisi satu ada lubang bekas tembakan namun tidak tembus.

    Namun naas, peluru yang keluar dari pistol yang pelatuknya ditarik oleh Monalisa harus menembus buku dan dada Pedro dan Pedro terjengkang jatuh dan tewas seketika.

    “Saya dan Pedro mungkin akan merekam video yang paling berbahaya.., ini adalah idenya, bukan ide saya” Kata monalisa melalui akun twitternya.

    Saat kejadian itu, monalisa tengah mengandung anak kedua mereka.

    Keluarga Pedro juga mengatakan, bahwa pedro pernah mengatakan berkali kali akan melakukan aksi berbahaya itu. “Saya sudah melarangnya” kata Claudia Ruiz, yang tidak lain adalah bibi Pedro, dan respon pedro hanyalah “Kami Butuh Lebih Banyak Penonton” katanya.

    Akibat kematian Pedro, Monalisa harus berurusan dengan hukum dan pada Desember lalu dia sepakat mengaku bersalah atas dakwaan pembunuhan tingkat kedua.

    Hakim memutuskan Monalisa bisa menjalankan tiga bulan terakhir masa hukumannya sebagai tahanan rumah. Pengadilan juga memerintahkan Monalisa menjalani wajib lapor selama 10 tahun. 

    Sumber : Kompas

    <@ikl