Anjing ini Rusak Paspor Majikan Supaya Majikan Tidak Bisa Berpergian

543
Anjing ini Rusak Paspor Majikan Supaya Majikan Tidak Bisa Berpergian

Anjing ini Rusak Paspor Majikan Supaya Majikan Tidak Bisa Berpergian – Anjing merupakan hewan peliharaan yang cukup dekat dengan manusia. Hal tersebut yang membuat anjing dan manusia terlihat seperti sahabat. Bahkan terkadang tidak rela bila meninggalkan anjing sendirian. Sama halnya seperti seekor anjing di Taiwan.

Anjing ini tidak rela majikannya pergi. Saking tidak rela, anjing ini merusak paspor majikannya. Sang majikan langsung memposting hal tersebut di akun Facebooknya dan mengungkapkan kekesalannya. Alhasil, sang majikan harus menunda berpergiannya untuk mengunjungi Wuhan di China.

一回到房間發現這一幕! 誰能幫我解釋一下 這還能出境嗎???#誰來給我把這隻狗帶走???

Posted by 金毛愛旅行の視角 on Monday, January 13, 2020

Tapi tak selang beberapa lama, sang majikan bersyukur karena paspornya rusak. Seperti yang diketahui bahwa Wuhan sekarang sedang menjadi wabah virus Corona yang bisa menginfeksi siapa saja.

Virus Corona baru baru ini membuat banyak orang merasa ketakutan. Hal tersebut dikarenakan virus ini bisa menyebabkan infeksi dan sangat rentan menular. Corona bahkan disebut sebagai sindrom pernapasan akut parah. Wuhan menjadi kawasan yang berdampak virus Corona.

Fakta virus Corona yang mewabah di Wuhan membuat sang majikan merasa tercekat. Sang majikan kini merasa berterima kasih sekali kepada anjing tersebut karena dianggap telah melindungi sang majikan dari ancaman virus Corona.