Masalah ‘Kesehatan Serius’, Ada Apa dengan Empat Astronot yang dipulangkan ke Bumi? – Empat astronaut yang dievakuasi akhirnya telah tiba di Bumi pada Kamis (15/1)
Setelah masa tinggal mereka di luar angkasa dipersingkat satu bulan diakibatkan masalah medis yang dianggap serius.
Melansir BBC, kapten awak ruang paksa yang berasal dari NASA, Muke Finckle, sebagai orang pertama yang keluar dari pesawat luar angkasa.
Ketika keluar, ia tampak tersenyum dan gerakannya tampak sedikit sempoyongan.
Lalu ia dibaringkan di tandu, dan mengikuti prosedur standar.
Finckle keluar diikuti Zena Cardman dari NASA, Kimiya Yui dari Jepang, dan kosmonaut Oleg Platonov dari Rusia.
Mereka semua terlihat melambaikan tangan dan tersenyum ke arah kamera.
Cardman sendiri mengujarkan bahwa “Senang sekali bisa kembali ke rumah!”
Hal ini merupakan pertama kali, dimana astronaut dievakuasi karena masalah kesehatan sejak stasiun tersebut ditempatkan di orbit Bumi pada 1998.
Dibatalkan pada menit-menit terakhir
Tim yang dikenal sebagai Crew-11, saat ini akan menjalani pemeriksaan medis setalah mendarat di lepas pantai California, AS.
Setelah melakukan pendaratan di laut, dalam jumpa press, pimpinan NASA, Jared Isaacman, menyatakan bahwa astronaut yang sakit tersebut “dalam keadaan baik” dan “bersemangat.”
Untuk Kendali Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) sudah dialihkan pada kosmonaut Rusia, Sergey Kud-Sverchkov, dan dua anggota awak lainnya.
Baca juga : Daftar Negara Paling Damai di Dunia, Hanya ada Satu di Asia
Para astronaut tiba di ISS pada 1 Agustus tahun 2025.
Dengan harapan menyelesaikan masa tinggal standar selama enam setengah bulan, kepulangan mereka seharusnya pada pertengahan Februari mendatang.
Namun, pada pekan kedua Januari lalu di menit-menit terakhir, perjalanan luar angkasa yang dijadwalkan oleh Fincke dan Cardman dibatalkan
Tidak lama setelah itu, NASA mengungkapkan bahwa ada seorang anggota kru jatuh sakit.
Sesama awak saling berpelukan
ISS memiliki beberapa peralatan medis dan para astronaut memang sudah dilatih untuk menangani masalah kesehatan ringan, tapi tidak ada dokter di dalam rombongan mereka.
Evakuasi tersebut merupakan uji coba besar bagi prosedur NASA dalam kasus darurat medis.
Berdasarkan semua laporan, uji coba tersebut berhasil diselesaikan, walau dapat juga muncul pertanyaan tentang kapasitas respons badan tersebut, jika astronaut mengalami keadaan darurat medis.
Dengan keberangkatan mendadak ini, menyebabkan ISS hanya memiliki awak 3 orang astronaut : Chris Williams dari NASA, dan kosmonot asal Rusia, Kud-Sverchkov dan Sergei Mikaev.
Dan akan disusul empat astronot lagi tiba pada Februari mendatang.
“Terlepas dari semua perubahan dan kesulitan, kami akan menyelesaikan pekerjaan kami di ISS, melaksanakan semua tugas ilmiah dan pemeliharaan, apa pun yang terjadi,” kata Kud-Sverchkov.
